Channel9.id-Jakarta. Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez meraih pole position di GP Inggris 2019. Pada babak kualifikasi di Sirkuit Silverstone, Sabtu (24/8) malam WIB, Marquez meraih waktu tercepat 1 menit 58,168 detik.
Marquez unggul tipis dari pembalap Yamaha, Valentino Rossi yang tertinggal 0,428 detik sehingga harus start dari posisi kedua saat lomba dimulai, Minggu (25/8/2019).
Meski demikian, catatan Rossi terbilang mengagumkan. Awalnya, The Doctor sempat tercecer ke posisi 12 beberapa menit jelang kualifikasi berakhir. Namun, akhirnya Rossi sukses menemukan momentum untuk menggeber tunggangannya sehingga bisa meraih posisi kedua.
Di posisi ketiga, ditempati oleh pembalap Ducati, Jack Miller. Kemudian di baris keempat dan kelima ada Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) dan Alex Rins (Suzuki).
Berikut urutan start MotoGP Inggris 2019:
1. Marc MARQUEZ
2. Valentino ROSSI
3. Jack MILLER
4. Fabio QUARTARARO
5. Alex RINS
6. Maverick VIÑALES
7. Andrea DOVIZIOSO
8. Franco MORBIDELLI
9. Cal CRUTCHLOW
10. Takaaki NAKAGAMI