Hot Topic Nasional

Ledakan di Rumah Sakit Eka Hospital Disebabkan instalasi listrik, Tidak Ada Korban Jiwa

Channel9.id – Jakarta. Terjadi Ledakan di Rumah Sakit Eka Hospital ruangan unit radiologi. Ledakan ini bersumber dari instalasi listrik rumah sakit ini.

Kanit Reskrim Polsek Serpong, Iptu Dovie Eudy menjabarkan ledakan terjadi di RS Eka Hospital, Tangerang Selatan terjadi pada Kamis (21/09/2023) pukul 05.00. Merespon ini petugas keamanan rumah sakit berupaya memadamkan api menggunakan APAR.

“Timbul asap dan percikan api juga ada cuman nggak parah, langsung dipadamkan,” ucapnya.

Menurut Dovie, kondisi TKP sudah aman dan petugas masih melakukan pengecekan terhadap TKP.

“Langkah yang dilakuakn masih cek dan olah TKP. Sekarang masih olah TKP memastikan bahan kimianya aman atau tidak,” pungkasnya.

Kasubsi Penmas Polres Tangerang Selatan, Ipda Bayu menyebut bahwa ruangan radiologi terbakar. Ia juga menyebut pihaknya sempat menurunkan tin Gegam hingga puslafor Polri.

Ia menyebut bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

“Ketika ada ledakan, semua pasien diungsikan,” ucapnya.

BHR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

32  +    =  39