Channel9.id-Jakarta. Peribahasa ‘buah apel jatuh tak jauh dari pohonnya’ tepat disematkan pada diri Naura Ayu yang mengikuti jejak penyanyi Nola B3, ibunya, berkarir dalam industri musik Tanah Air.
Putri sulung pasangan penyanyi Nola B3 dan Baldy Mulya Putra ini kini merilis single terbaru berjudul ‘Lampu Jalan’. Sebuah lagu yang merefleksikan perjalanan hidup, proses bertumbuh, dan penerimaan terhadap diri sendiri.
Itu merupakan lagu pertama yang ia tulis sebagai media berbicara pada versi kecil dirinya di masa lalu. Cerita utama dari lagu ‘Lampu Jalan’ berawal dari pengalamannya dalam konser Dongeng, yang merupakan rangkaian konser yang menjadi bagian penting dari karirnya sejak kecil.
“Karena aku ikut menulis lagu ini, inspirasi utamanya datang dari keinginan untuk embrace versi kecil dari diriku yang dulu,” ungkap Naura dalam siaran persnya, Minggu (16/11/2025).
Lebih lanjut, Naura menerangkan proses kreatif pembuatan lagu terbarunya tersebut. “Aku merasa belum pernah punya momen untuk benar-benar menerima dan memeluk ‘Naura kecil’, karena selama ini aku terlalu fokus ingin menunjukkan bahwa aku sudah tumbuh dan bukan anak kecil yang dulu lagi, “ terangnya.
Menurut Naura, ia belajar pertumbuhan dengan lagu tersebut. “Lewat lagu ini, aku belajar pertumbuhan bukan berarti kehilangan warna asli diri sendiri, kadang kita terlalu sibuk ingin dilihat sebagai pribadi yang baru, padahal versi lama kita justru menyimpan kejujuran yang penting untuk dijaga,” ungkapnya.
Dalam proses kreatifnya, Naura terlibat langsung dalam penulisan lagu bersama Ivan Tangkulung sebagai produser musik, serta Tarapti Ikhtiar Rinrin yang berperan dalam menjaga keseimbangan antara sisi musikal yang teatrikal dengan nuansa pop yang hangat.
Untuk video musiknya, Adhi Reksa yang menjadi sutradara menampilkan visual bernuansa kuning yang merepresentasikan kebahagiaan, berkah, dan keanggunan. Dalam video tersebut, terdapat adegan simbolik di mana Naura berlari, menggambarkan kebebasan dari ekspektasi dan keraguan diri, serta semangat untuk terus melangkah maju.
Proyek ini juga melibatkan tim kreatif yang telah mendampingi Naura sejak konser Dongeng 1 sampai 4. Mereka adalah Rangga Djoned, Dudy Gunawan, koreografer pertama Naura sejak album Dongeng, konser, film, dan video klip. Selain itu, ada juga stylish pertama Naura, Arshyaly Faith. Mereka adalah orang-orang yang dianggap Naura sudah memahami perkembangan perjalanan visual dan musikalnya.
“Aku menerima banyak cinta dari orang lain, tapi sering lupa memberi cinta untuk diriku sendiri. Lagu ini aku persembahkan untuk diriku sendiri, untuk keluarga besar Dongeng, untuk almarhum Om Okta, dan untuk orang tuaku yang selalu mendukung sejak awal,” tandasnya.
Lagu ‘Lampu Jalan’ dari Naura Ayu kini sudah dapat didengarkan di seluruh platform musik digital. Video musiknya bisa ditonton di kanal Youtube Trinity Optima Production mulai 17 November 2025.
Sebagai informasi, Naura Ayu mengikuti jejak karier Nla B3, ibunya, dengan merintis karier sebagai penyanyi profesional pada tahun 2014 dengan merilis album studio perdana berjudul ‘Dongeng’. Album tersebut menjadi Album Anak-Anak Terbaik pada Anugerah Musik Indonesia 2015.
Naura merupakan penyanyi anak Indonesia pertama yang meraih penghargaan triple platinum lewat album keempatnya, Katakanlah Cinta—terjual sebanyak 500 ribu keping cakram padat. Ia juga satu-satunya penyanyi cilik yang meraih penghargaan sebagai Artis Solo Anak Terbaik terbanyak dari Anugerah Musik Indonesia, yakni sebanyak tiga kali: tahun 2016, 2018, dan 2019.
Pada penghujung tahun 2019, Naura mengakhiri masa kariernya sebagai penyanyi cilik dan memasuki masa penyanyi remaja, ditandai dengan menggelar Konser Dongeng 4 yang menjadi penutup rangkaian Konser Dongeng sejak tahun 2015. Pada awal tahun 2021, Naura merilis singel ‘Kisah Kasih Sayang’ yang merupakan singel awal dirinya sebagai penyanyi remaja.
Kontributor: Akhmad Sekhu





