Channel9.id – Jakarta. Pekerja efek visual (VFX) di studio Walt Disney telah sepakat membentuk serikat pekerja, Selasa (29/8/2023). Sekitar 80 persen dari 18 anggota tim VFX internal telah menandatangani otoritasi, menunjukan keinginan mereka untuk berserikat.
Dilansir dari Variety, mereka telah mengajukan permohonan pengakuan serikat dari Komisi Hubungan Industrial Nasional (NLRB). Per 28 Agustus, komisi akan menjalankan pengambilan keputusan para pekerja. Jika mayoritas memutuskan serikat, maka perusahaan harus memulai negosiasi kontrak dengan para pekerja.
Pengurus dari International Allience of Theaterical Stage Employees (IATSE), Mark Patch menyebut bahwa hal ini menandakan preseden baik.
“Ini adalah tanda jelas bahwa kampanye kami bukan tentang satu studio atau perusahaan. Ini tentang pekerja VFX di seluruh industri yang menggunakan alat yang tersedia untuk meningkatkan diri kami dan membentuk jalan yang lebih baik ke depan,” kata Mark
Tim VFX ini bertanggung jawab atas penciptaan efek visual di berbagai film Disney, termasuk “Beauty and the Beast,” “Aladdin,” dan “The Lion King.”
Sedangkan Presiden Internasional IATSE, Matthew D. Loeb menyebut bahwa tindakan ini merupakan pergeseran besar dalam industri.
“Tindakan kolektif mereka terhadap status quo merupakan pergeseran besar pada momen kritis ini dalam industri kami. Suara yang menuntut perubahan belum pernah terjadi sebelumnya, dan menunjukkan bahwa gerakan kita bersatu tidak tentang satu perusahaan, tetapi tentang menetapkan preseden martabat, hormat, dan keadilan untuk semua.” Ujarnya
Sejak era produksi film “Star Wars” pertama pada dekade 1970-an dan 1980-an, pekerja VFX tetap berstatus non-serikat. Sebagai bagian dari inisiatif ini, mereka menuntut kompensasi yang adil, layanan kesehatan yang memadai, dan hak lain yang sudah dinikmati oleh mereka yang tergabung dalam serikat IATSE.
Baca juga: Saingi Netflix, Disney+ Rilis Opsi Langganan Murah yang Didukung Iklan
Sebelumnya, pekerja VFX di studio Marvel telah memulai proses pemungutan suara sejak 21 Agustus lalu. Pada 12 September, hasil keputusan tersebut akan diumumkan.