Channel9.id-Jakarta. Twitter berusaha menarik perhatian para penggemar non fungible token (NFT) agar berlangganan Twitter Blue. Perusahaan saat ini sedang menguji fitur baru yang memungkinkan pemilik NFT untuk mengotentikasi NFT yang ditampilkan di foto profil mereka.
Fitur di Twitter Blue yang disebut sebagai “Labs” ini memungkinkan pemilik NFT untuk menghubungkan dompet kripto mereka ke akun Twitter, dan menampilkan NFT sebagai foto profil mereka. Fitur ini juga akan menampilkan ikon yang menunjukkan bahwa NFT telah diotentikasi, dan orang di belakang akun tersebut adalah pemilik resmi karya tersebut.
Kendati hanya pelanggan Twitter Blue yang bisa mengakses fitur tersebut, simbol otentikasi akan terlihat oleh semua orang di Twitter. Pengguna lain nantinya bisa mengetuk simbol ini untuk mempelajari lebih lanjut tentang NFT.
Sebelumnya, Twitter mengisyaratkan pihaknya sedang mengembangkan layanan otentikasi NFT. Perusahaan mengawali hal ini dengan menawarkan fitur kepada pelanggan Twitter Blue. Pada November lalu, perusahaan mematok biaya USD3 atau sekitar Rp43 ribu per bulan. Adapun fitur NFT di Twitter Blue masih dalam pengembangan, dan belum jelas kapan perusahaan akan meluncurkannya secara luas.
(LH)