Channel9.id-Jakarta. Turnamen tahunan Dota 2, The International, akan berlangsung di Singapura pada Oktober 2022 ini. Ini merupakan kali pertamanya esport global ini digelar di Asia Tenggara, lapor The Verge. Sebelumnya, pengembang game, Valve, menggelar The International di AS, Kanada, China, Jerman, dan Rumania.
Valve telah membocorkan acara mendatang melalui Tweet-nya, namun tak merinci detail tambahan—selain lokasi dan bulan acara.
Singapore.
October 2022.
The Aegis of Champions awaits. pic.twitter.com/938wBjqrGE— DOTA 2 (@DOTA2) May 22, 2022
Turnamen ini dikenal dengan hadiahnya yang besar. Tahun lalu, tim pemenang mendapat hadiah dengan total $40 juta atau sekitar Rp586 miliar. Jumlah besar itu didanai oleh pembelian dalam game yang dilakukan oleh komunitas Dota 2, dan ini meningkat selama bertahun-tahun. Valve juga belum merinci total hadiah yang akan diperebutkan di kompetisi tahun ini.
Setelah menunda acara 2020 di Stockholm, Swedia karena pandemi COVID-19, The International akhirnya membuat debut Swedia tahun lalu. Namun, masalah dengan otoritas Swedia menyebabkan rencananya gagal, dan Valve harus memindahkan acara tersebut ke Bucharest, Rumania. Saat itu, segalanya tak berjalan seperti yang direncanakan. Sebab Valve akhirnya mengadakan kompetisi tanpa penonton langsung karena peningkatan kasus COVID-19. Untuk tahun ini, tidak jelas apakah Valve akan mengambil tindakan pencegahan COVID-19.
(LH)