KChannel9.id – Jakarta. Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) menggelar Obrolan Santai Kader Inspiratif (ObraS KaIN) PKK Series bertajuk ‘Pencegahan Covid-19 Pada Anak dan Keluarga’, Kamis 12 Agustus 2021 pagi.
Ketua Umum TP-PKK Pusat, Ir. Tri Tito Karnavian, M.Si menyampaikan, TP-PKK sebagai garda terdepan dalam mewujudkan keluarga yang sejahtera, mendukung upaya pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19.
Melalui acara zoom ini, diharapkan dapat memberikan edukasi kepada kader PKK dan masyarakat umum untuk mencegah penyebaran virus corona di lingkungan keluarga.
“Selain itu, berhubungan dengan tema ini, kita harus mendukung pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat Indonesia terutama vaksinasi anak, ini kita harus sosialisasikan sebanyak mungkin supaya orang tua dapat melindungi anaknya,” ujar Tri.
Menurut Tri, vaksinasi Covid-19 sangat penting untuk melindungi anak dan membentuk Kekebalan kelompok (herd immunity).
Di samping itu, Tri meminta kader TP PKK mengerahkan potensi untuk bersama-sama melaksanakan program PKK di masa pandemi Covid-19. Di antaranya melaksanakan pemberian bantuan sosial kapada masyarakat yang terdampak Covid-19.
Adapun acara Obras Kain PKK ini merupakan forum komunikasi perdana yang diselenggarakan dari dan untuk kader PKK. Kegiatan ini dikemas berupa obrolan santai antara kader PKK dan narasumber yang akan digelar tiap seminggu sekali.
“Acara ini juga bisa menjadi forum konsultasi, koordinasi, dan edukasi antar pengurus PKK di daerah untuk melaksanakan program-program pokok,” kata Tri.
“Gunakan forum ini sebaik-baiknya agar TP PKK dapat berkontribsui untuk kita semua,” pungkasnya.
Staf Dep. Kesehatan Anak FKUI-RSCM Prof. Dr. dr. Soedjatmiko, Sp. A(K), M.Si memberikan apresiasi acara yang digelar TP-PKK. Menurutnya, TPP PKK merupakan sarana yang paling efektif untuk melaksanakan program-program kesejahteraan keluarga.
HY