Channel9.id-Jakarta. Setelah menguji coba fitur Circle pada awal Mei, Twitter kini memperluas fitur tersebut ke lebih banyak pengguna, dilansir dari The Verge. Fitur ini mirip dengan Close Friend di Twitter, yang memungkinkan pengguna hanya bisa memperlihatkan tweet pengguna ke orang tertentu.
Untuk memiliki akses ke fitur Circle, Kamu disarankan untuk memperbarui aplikasi Twitter. Saat membuat tweet, Kamu bisa melihat menu tarik-turun di bagian atas yang bertuliskan “Everyone” atau “Semua Orang”. Dari sini, Kamu bisa memilih “Twitter Circle” untuk membatasi tweet-mu dari audiens tertenut. Pun Kamu bisa memilih opsi “Edit” untuk menambahkan atau menghapus seseorang dari daftar Circle-mu. Twitter tak akan memberi notifikasi pengguna jika Kamu menambahkan atau menghapusnya.
Kamu bakal bisa memasukkan hingga 150 orang ke daftar Circle-mu. Entah mereka sudah mem-follow-mu atau belum. Pengguna di Circle-mu akan melihat catatan yang ditambahkan ke tweet khusus Circle (dan sebaliknya), yang menyatakan: “Hanya orang di Twitter Circle @[namaakunmu] yang bisa melihat tweet ini.” Men-tweet ke Circle hampir seperti memiliki akun pribadi, hanya saja itu memprivatisasi tweet tertentu, alih-alih membatasi akses ke seluruh profil.
Orang-orang di Circle-mu tak bisa me-retweet tweet tersebut. Namun, mereka masih bisa mengambil tangkapan layar dari tweet-mu. Penting juga untuk diingat bahwa pedoman komunitas Twitter tetap berlaku meskipun Kamu mengirim tweet ke audiens yang lebih sempit.
Kendati sudah ada lebih banyak pengguna yang memiliki akses ke fitur Circle, juru bicara Twitter Joseph Nunez mengatakan bahwa itu masih dalam pengujian. “Saat ini kami masih menguji Twitter Circle dengan sekelompok orang di iOS, Android, dan Web secara global,” ujar Nunez, dikutip dari The Verge. “Fitur ini belum diluncurkan secara luas ke semua orang karena kami terus mengumpulkan umpan balik.”
Namun, tak jelas berapa banyak orang yang saat ini memiliki akses ke Circle.