Channel9.id-Jakarta. Disambut hangat KH Achmad Saidi Pengasuh Pondok Pesantren At-Tauhidiyah Giren Talang, Wakil Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, diajak makan sate kambing muda, Tegal, 25 April 2023.
KH. Achmad Saidi Pengasuh Pondok Pesantren At Tauhidiyah Giren, Talang, Tegal tetap pesan kepada Pak Prabowo untuk jaga tetap jaga niat dan keikhlasan untuk bangsa.
Disampaikan saat menerima silaturahim Idul Fitri Sekjen Partai Gerindra H. Ahmad Muzani di Pondok Pesantren At Tauhidiyah Giren Talang Tegal, Jawa Tengah.
Bersilaturahmi ulama Tegal, Sekjen Partai Gerindra sampaikan salam hangat, tetap sehat dari Pak Prabowo Subianto kepada KH. Achmad Saidi Pengasuh Pondok Pesatren At Tauhidiyah, Giren, Talang, Tegal, Jawa Tengah.Di Pondok Pesantran At-Tauhidiyah Giren Talang, H Ahmad Muzani mengikuti acara Maulid, pengajian, dan diakhiri bersalaman lebaran dengan ribuan santri.
Jelang tengah malam Pak Kyai Achmad mengajak ngobrol santai di salah ruangan pribadi beliau ditemani jamuan sate kambing muda.