Channel9.id – Jakarta. Sebuah video viral di media sosial TikTok dengan narasi kader PDI Perjuangan (PDIP) Jawa Timur (Jatim) mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024. Merespons video tersebut, Pengurus PDIP Jatim menyatakan bahwa video tersebut adalah hoax.
Pelaksana Harian (Plh) Ketua DPD PDIP Jatim, Budi Sulistiyono alias Kanang menjelaskan, video tersebut sebetulnya merupakan acara pelantikan Banteng Muda Indonesia (BMI) Jawa Timur (salah satu organisasi sayap PDIP di Ponorogo) beberapa waktu lalu. Namun, dokumentasi kegiatan itu dipotong dan dinarasikan seolah tengah mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan.
“Saya pastikan, tidak ada deklarasi mendukung Anies di Jawa Timur. Video itu jelas hoaks untuk kepentingan calon lain,” kata Kanang saat dimintai konfirmasi, Selasa (2/5/2023).
Kanang menyebut video tersebut sengaja dibuat dan diunggah oleh oknum untuk menjatuhkan PDIP menjelang Pemilu 2024.
“Tolonglah, kita berkompetisi secara fair. Belum menang saja sudah hobi bikin kabar hoaks dan bohong, apalagi nanti kalau menang. Ini sangat membahayakan,” tuturnya.
Ia pun menegaskan PDIP Jatim tunduk pada keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang telah mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai capres yang diusung partai.
“Kader PDIP Jatim sudah bulat, tak ada keraguan sedikit pun untuk mengamankan perintah Ibu Ketum, memenangkan mas Ganjar di Pilpres 2024,” katanya.
Lebih lanjut, Kanang mengatakan partainya sudah menyiapkan langkah hukum. Sebab video itu dinilai mengandung unsur pidana. Ia menyebut PDIP Jatim telah meminta Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) untuk melaporkan hal itu.
“Karena video itu sudah ada unsur pelanggaran pidana, pencemaran nama baik, dan ujaran kebencian,” jelas Kanang.
Adapun video itu diunggah akun TikTok @emmaestona pada 29 Maret 2023. Dalam video tersebut, tertulis ‘Ko PDIP Blitar deklarasi mendukung Anies Badwedan’. Video berdurasi 2 menit 53 detik itu memperlihatkan sejumlah kader PDIP dalam sebuah acara resmi yang sedang melakukan deklarasi.
Dalam video itu, nampak sejumlah tokoh PDIP Jatim antara lain Bupati Ponrorogo Sugiri Sancoko hingga Plh Ketua DPD PDIP Jatim Budi Sulistyono alias Kanang.
Baca juga: Pengamat Nilai Penggantian Ketua DPD PDIP Jatim Merupakan Langkah Tepat
HT