Channel9.id – Jakarta. Viral video ceramah Oki Setiana Dewi dengan tema istri tutup aib suami viral di media sosial Twitter. Video itu diunggah akun TikTok pada Rabu 2 Februari 2022.
Dalam video itu, Oki Setiana Dewi membagikan cerita mengenai kisah seorang perempuan di Jeddah, Arab Saudi, yang ditampar suami.
Mulanya, perempuan tersebut berselisih dengan suaminya hingga mendapatkan tamparan dari suami. Perempuan itu kemudian menangis dan matanya sembab.
Tanpa disangka, orang tua sang perempuan datang ke rumah mereka dan mendapati mata putrinya sembab dan wajahnya memar.
Alih-alih memberi tahu perilaku sang suami, perempuan itu disebut hanya mengaku rindu dengan orang tua dan berdoa untuk bisa bertemu.
Dia juga mengaku menangis karena doanya langsung dikabulkan. Dalam ceramah, Oki Setiana Dewi mengatakan perempuan itu menutupi aib suami.
Keputusan perempuan itu bahkan di sebut membuat hati suami semakin mencintai sang istri.
“Kan kalau perempuan itu suka lebay, suka tidak sesuai kenyataan, dilebih-lebihkan begitu. Orang kalau lagi marah, lagi sakit hati kan ceritanya suka dilebih-lebihkan biasanya,” kata Oki.
“Jadi enggak perlulah cerita-cerita yang sekiranya membuat kita menjelek-jelekkan pasangan kita sendiri,” kata Oki di akhir video, melansir CNN Indonesia.
Video ceramah Oki Setiana Dewi itu kemudian viral di media sosial. Banyak warganet yang menilai ceramahnya bentuk normalisasi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
“Apa karena di sana enggak ada Komnas Perempuan ya?” cuit @NUgarislucu sambil mengunggah ulang video ceramah Oki Setiana Dewi.
“Masa mau kasih pesan “janngan share aib keluarga (suami)” tapi contohnya pake suami kdrt. Aku yo moh,” cuit Lintang Fara.
“Itu KDRT knp jd menyimpan aib? Kalo cerita ke orangtua wajar, gak apa. Sekiranya gabisa diselesaikan sendiri. Lagian agak ga mungkin laki2nya bilang gtu, yg ada juga bilangnya, wah selamett selameett kali ini. Besok2 diulang lgm” cuit bes.
HY