Lifestyle & Sport

Waspada, Virus Corona Bertahan Hingga 5 Hari di Ponsel

Channel9.id-Jakarta. Manusia hari ini tak bisa jauh dari gawai seperti ponsel. Ke mana pun melangkah, di mana pun, ponsel kerap dijadikan pilihan untuk sekadar ‘membunuh’ waktu, mencari informasi terkini, bahkan digunakan untuk bekerja secara mobile.

Misalnya, saat di transportasi publik. Banyak orang yang membuka dan kemudian terpaku pada ponsel.

Hal tersebut memang sudah lazim di era digital ini. Namun, sejatinya siapa pun harus waspada, apalagi di masa pandemi Covid-19 ini, ketika memutuskan untuk menggunakan ponsel di luar ruangan. Terlebih bila tempat ramai seperti transportasi publik.

Dokter Spesialis Penyakit Dalam Edward Faisal mengatakan bahwa sejumlah virus, termasuk virus corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit Covid-19, bisa bertahan hingga lima hari menempel di ponsel atau gawai elektronik lainnya.

“Saat virus nempel di gawai kita bisa bertahan sampai lima hari, jangan salah,” jelas dokter Edward pada Juni lalu di Jakarta.

Ia menjelaskan, virus bisa menempel di ponsel karena sejumlah faktor. Utamanya karena penggunanya sudah terinfeksi, lalu virus menempel di ponsel.

Selain itu, kata dia pencemaran virus ke ponsel juga bisa terjadi di tempat publik, seperti di KRL. “Pencemaran virus ke ponsel juga bisa berasal dari percikan droplet dari para pengguna KRL. Sebab, droplet ini bisa keluar ketika manusia berbicara apabila tidak memakai masker dan tidak menjaga jarak,” terangnya.

Oleh karenanya, ia merekomendasikan agar para pengguna KRL di Jabodetabek tak menggunakan ponselnya selama di dalam perjalanan menggunakan KRL.

“Kalau ada orang ngomong akan nambah lagi (potensi cemaran virusnya),” imbuh dokter Edward.

Kemudian ia pun menambahkan, dengan tidak menggunakan ponsel saat di tempat publik seperti KRL, potensi penyebaran bisa diminimalisasi dan keluarga di rumah pun tak menjadi korban penularan virus.

“Jadi selain risiko untuk kita, juga orang yang di rumah. Jadi kalau kita sayang sama orang yang di rumah dan di sekitar kita, sebaiknya jangan keluarkan handphone,” tandas dia.

(LH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

9  +  1  =