Techno

Facebook Hentikan Layanan Podcast-nya 3 Juni

Channel9.id-Jakarta. Facebook akan memberhentikan podcast yang baru diluncurkannya tahun lalu. Induk Facebook, Meta, telah mengonfirmasi kepada Bloomberg bahwa mereka akan menghentikan Soundbites dan hub audionya pada 3 Juni mendatang. Sehingga, untuk selanjutnya, para podcaster tak lagi bisa menggunakan berbagai fitur audio di platform. Hub dan Soundbites bakal ditutup, sementara Live Audio Room digantikan oleh Facebook Live.

Juru bicara Meta menilai langkah itu akan membantu Meta “fokus pada pengalaman yang paling berarti,” menurut perwakilan tersebut.

Di minggu terakhir ini, ada petunjuk bahwa Meta kehilangan minat pada podcast. Mereka kini mengalihkan perhatian ke produk yang lebih menjanjikan seperti feed utama Facebook dan Reel Instagram. Intinya, minat Meta untuk merambah AR, VR, dan menghadapi saingan dari platform lain—seperti TikTok—mungkin telah menarik perhatiannya dari audio.

Selain itu, Facebook juga bakal harus bersaing lebih ketat hanya di bidang audio saja. Sebab sudah ada platform yang jadi ancaman besar, seperti Apple dan Spotify. Facebook juga harus beradu dengan layanan seperti Twitter Spaces dan Reddit Talk. Jadi, tak ada jaminan Facebook bisa menonjol di pasar ini, bahkan dengan nama terkenal dan sumber daya besar yang tersedia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

5  +  1  =