Hot Topic Nasional

Mendikbud: Guru Honorer Harus Lulus Tes Jika Ingin Jadi Guru PPPK

Channel9.id – Jakarta. Mendikbud Nadiem Makarim menyampaikan, semua guru honorer harus ikut lulus tes jika ingin menjadi guru PPPK.

“Yang diangkat jadi PPPK itu bagi guru honorer yang lulus tes, dari seleksi 1 juta orang,” kata Nadiem pada “Taklimat Awal Tahun 2021”, Selasa 5 Januari 2021.

Baca juga: Mendikbud Ungkap Enam Capaian Kebijakan Selama 2020

Jika ada satu juta orang yang lulus seleksi, maka satu juta orang yang lulus itu berhak menjadi PPPK.

“Kalau cuma 200 ribu yang lulus, itu yang bisa jadi PPPK. Bahkan kalau yang lulus 100 ribu orang, itu yang akan diangkat menjadi PPPK,” kata Nadiem.

Dia menambahkan, rekrutmen PPPK akan dilakukan di 548 pemerintah daerah. Kesempatan menjadi PPPK juga sangat besar karena guru diberikan kesempatan sampai tiga kali.

“Jadi bukan hanya satu kesempatan yang diberikan di tahun ini, tapi sampai tiga kali. Bisa tahun depan maupun di tahun berikutnya,” kata Nadiem.

(HY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

30  +    =  33