Channel9.id – Jakarta. Polda Metro Jaya melakukan upacara serah terima jabatan untuk sejumlah kapolres dan pejabat utama baru di Gedung Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Kamis 7 Januari 2021.
Diketahui, Polda Metro Jaya melakukan rotasi sebagian besar Kapolres dan pejabat utama pada awal tahun 2021 ini.
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran selaku inspektur upacara memimpin langsung serah terima jabatan. Kegiatan itu turut dihadiri Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo dan sejumlah pejabat utama Polda Metro Jaya.
Dalam amanahnya, Fadil mengucapkan selamat dan terima kasih kepada para kapolres serta pejabat utama atas pengabdian, dedikasi dan pengorbanan selama bekerja mengamankan Ibu Kota Jakarta.
“Saya apresiasi dan penghargaan kepada adik-adik yang telah melaksanakan tugas dengan baik sehingga lulus ujian. Insyaallah akan menjadi amal jariah dan menghiasi perjalanan karir adik-adik semua,” ujarnya.
Fadil juga menyampaikan selamat kepada pejabat baru. Dia berharap bisa melanjutkan keberhasilan pendahulunya sebab tantangan tugas tidak ringan mengingat di tengah pandemi Covid-19.
“Kepada pejabat utama dan para Kapolres yang baru saya berharap, kita mendukung dan menyukseskan kebijakan pemerintah agar kita memutus mata rantai, mengendalikan dan mengontrol pandemi Covid-19. Ini tugas dan tanggung jawab pejabat yang baru, berikut dengan dampak sosial ekonomi dan dampak keamanan yang ditimbulkan. Segera lakukan langkah-langkah taktis di lapangan, jangan tanggung-tanggung laksanakan kegiatan berbasis komunitas agar masyarakat yang terdampak Covid-19 dapat menerima layanan kesehatan dan bantuan sosial,” katanya.
Berikut daftar Kapolres yang dirotasi:
1. Kapolres Metro Jakarta Pusat Komisaris Besar Polisi Heru Novianto dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021. Posisinya digantikan Komisaris Besar Polisi Hengki Haryadi yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri.
2. Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Budi Sartono posisinya digantikan Komisaris Besar Polisi Azis Andriansyah yang sebelumnya menjabat Kapolresta Depok. Budi digeser menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pidana Narkoba Bareskrim Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021.
3. Kapolresta Depok kini dijabat Komisaris Besar Polisi Imran Edwin Siregar yang sebelumnya merupakan Dirintelkam Polda Aceh.
4. Kapolres Jakarta Barat Komisaris Besar Polisi Audie S Latuheru digantikan Komisaris Besar Polisi Ady Wibowo yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Regident Korlantas Polri. Audie dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021.
5. Kapolres Metro Bekasi Kota Komisaris Besar Polisi Wijanarko dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pidana Narkoba Bareskrim Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021. Posisinya digantikan Komisaris Besar Poliai Aloysius Suprijadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala SPN Lido Polda Metro Jaya.
6. Kapolres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Besar Polisi Iman Setiawan digantikan oleh Ajun Komisaris Besar Polisi Iman Imanuddin yang sebelumnya menjabat Kanit II Subdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri. Iman Setiawan kini menjabat Kasubbag Pengolahan Data dan Elektronik Bag Infopers Robinkar SSDM Polri.
7. Kapolres Metro Jakarta Timur Komisaris Besar Arie Ardian Rishadi dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021. Posisinya diganti Komisaris Besar Polisi Erwin Kurniawan yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang NCB Interpol Divhubinter Polri.
8. Kapolres Metro Kota Tangerang Komisaris Besar Polisi Sugeng posisinya diganti Komisaris Besar Polisi Deonijiu De Fatma yang sebelumnya menjabat sebagai Dansat Brimob Polda Metro Jaya. Sugeng dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021.
9. Kapolres Kepulauan Seribu Ajun Komisaris Besar Polisi Morry Ermond digantikan Ajun Komisaris Besar Polisi Eko Wahyu Fredian yang sebelumnya menjabat Kasat Intelkam Polres Metro Bekasi. Sementara, Morry Ermond kini menjabat sebagai Kapolres Boyolali Polda Jawa Tengah.
10. Kapolres Metro Jakarta Utara Komisaris Besar Polisi Sudjarwoko dirotasi menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Pidana Narkoba Bareskrim Polri dalam rangka Digreg XLVIII Sesko TNI tahun ajaran 2021. Posisinya digantikan Komisaris Besar Polisi Guruh Arif Darmawan yang sebelumnya merupakan Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri.
Pejabat Utama Polda Metro Jaya:
1. Direktur Reserse Kriminal Khusus yang sebelumnya dijabat Brigadir Jenderal Roma Hutajulu digantikan Komisaris Besar Polisi Auliansyah Lubis -Kapolrestabes Semarang-. Roma kini menjabat Karo Bin Ops Sops Polri.
2. Direktur Samapta Polda Metro Jaya Kombes Mokhamad Ngajib dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Paminal Divpropam Polri dalam rangka Digreg ke-30 tahun ajaran 2021. Posisinya digantikan Komisaris Besar Polisi Gatot Haribowo yang sebelumnya menjabat Karo Ops Polda Papua.
3. Kabid Propam Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Johannes R Manalu dirotasi menjadi Analis Kebijakan Madya Bidang Provos Divpropam Polri dalam rangka Digreg ke-30 tahun ajaran 2021. Posisinya digantikan oleh Komisaris Besar Bhirawa Braja Paksa.
4. Komandan Satuan Brimob Komisaris Besar Polisi Deonijiu De Fatma digantikan oleh Komisaris Gatot Mangkurat yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Komandan Pasukan Pelopor Korbrimob.
5. Kepala SPN Lido Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Aloysius Supriadji digantikan oleh Komisaris Besar Polisi Tony Harsono.
(HY)