Ratusan Anggota Polres Lamoangan Tes Urine
Nasional

Ratusan Anggota Polres Lamongan Tes Urine

Channel9.id-Lamongan. Guna menanggulangi penyalahgunaan narkoba, Ratusan anggota Polres Lamongan melakukan tes urine dadakan baik di lingkungan polres dan polsek. Hal ini di benarkan oleh Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana.

“Tes urine dilakukan ke semua anggota polisi di Polres Lamongan hingga ke polsek jajaran dan memang benar untuk tes urine ini dilakukan secara mendadak,” kata Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana, Selasa (23/2/21).

Miko mengungkapkan, 500 lebih polisi yang dites urine hasilnya negatif, rencananya tes urine ini akan dilakukan secara berkala dengan waktu 1 hingga 2 bulan. Waktunya akan dilakukan secara acak dan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu ke seluruh anggota, baik Polres Lamongan maupun di polsek.

“Tentunya ini juga merupakan salah satu langkah antisipasi terhadap keterlibatan anggota terkait narkoba,” terangnya.

Baca juga : Dua Oknum Polisi di Jawa Tengah Klaim Pakai Narkoba Untuk Konsumsi Pribadi

Rencananya tes urine ini nantinya akan berkelanjutan dengan pengecekan ke rumah-rumah anggota polisi. Pengecekan hingga ke rumah anggota ini, tandas Miko, agar tidak ada anggota yang terjangkit dengan barang haram tersebut hingga benar-benar aman. Tak hanya rumah, Miko menegaskan, juga akan melakukan pengecekan ke asrama polisi yang ada ada di rumah.

“Tentunya pengecekan dilakukan secara berkala hingga nantinya dilakukan pengecekan lagi kedepan,” bebernya.

Miko juga mengungkapkan meskipun hingga kini, belum ada laporan anggota mengkonsumsi narkoba. Namun bila ada anggota yang tertangkap menggunakan barang haram tersebut, pihaknya tidak segan-segan menghukum sesuai pasal berlaku mulai dari penurunan pangkat hingga pemberhentian dari jabatanya kali ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

80  +    =  89