Rusia Bombardir Pemukiman Warga Pada Hari Paskah
Internasional

Rusia Bombardir Pemukiman Warga Pada Hari Paskah

Channel9.id-Jakarta. Pasukan Rusia terus melancarkan rangkaian serangan di dua kota Ukraina, daerah timur Donetsk, lapor angkatan militer Ukraina, disaat Ukraina juga menyebutkan bahwa mereka telah menahan 40 serangan musuh selama 24 jam kebelakang, Senin (10/4).

Pertempuran berkecamuk kencang di daerah timur Bakhmut, ungkap staff umum pasukan Ukraina pada hari Minggu. Pertempuran itu terjadi di salah satu kota di timur, termasukAvdiivka, yang mana sudah menjadi target pasukan Rusia.

Pasukan Rusia sudah menggempur kota Bakhmut selama berbulan-bulan dalam peperangan yang sudah berlangsung selama lebih dari satu tahun ini.

Dalam laporan harian Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy, ia mengecam serangan udara Rusia yang bertepatan dengan perayaan Minggu Paskah, dengan mengatakan bahwa tindakan Rusia ini hanya membuat mereka semakin dikucilkan di dunia.

Layanan Darurat Ukraian mengatakan seroang pria berusia 50 tahun dan anak perempuannya, 11, telah tewas setelah pasukan Rusia membombardir daerah pemukiman warga di Zaporizhzhia, di daerah tenggara.

Seorang wanita yang mengaku sebagai istri pria tersebut mengatakan kalau dua keluarganya itu sudah berhasil dievakuasi setelah tertimbun di bawah puing-puing bangunan.

“Ini adalah cara bagaimana para teroris itu merayakan Hari Minggu Paskah. Ini adalah cara bagaimana Rusia mengisolasi dirinya lebih jauh dari dunia,” ujar Zelenskyy.

Baca juga: Warga Kireyevsk Marah, Rusia Tembak Jatuh Drone Ukraina di Pemukiman

Dalam laporan hariannya itu, Zelenskyy juga memuji beberapa pasukannya yang terus bertahan di daerah timur dan berharap semoga Hari Paskah tahun depan dapat berlangsung dengan damai.

(RAG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

5  +    =  6