Sering Tak Disadari, Hal-Hal Ini Bisa Memperlemah Daya Tahan Tubuh
Lifestyle & Sport

Sering Tak Disadari, Hal-Hal Ini Bisa Memperlemah Daya Tahan Tubuh

Channel9.id-Jakarta. Semakin kuat daya tahan tubuh, maka semakin kuat tubuh menghalau segala jenis penyakit. Sebaliknya, jika daya tahan tubuh lemah, maka tubuh jadi rentan diserang penyakit. Maka dari itu, agar tubuh tak mudah tumbang, Kamu harus menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh. Terlebih lagi di masa pandemi COVID-19 seperti sekarang ini.

Baca juga: Stres Bisa Memperlemah Imun, Berikut Tips Bebas Stres

Perlu Kamu ketahui, kuat dan tidaknya daya tahan tubuh sangat dipengaruhi gaya hidupmu, lo. Bisa jadi Kamu punya kebiasaan yang tanpa disadari ternyata malah merusak daya tahan tubuh. Nah, sebelum keadaan kian parah, ketahuilah hal dan kebiasaan yang dimaksud. Dengan begitu, Kamu bisa menghindarinya dan daya tahan tubuhmu jadi maksimal.

Berikut inisejumlah hal yang bisa merusak daya tahan tubuh.

1. Kurang konsumsi makanan bergizi
Hal yang tak bokeh diabaikan ialah menjaga pola makan. Kamu disarankan mengonsumsi makanan yang bergizi guna menjaga daya tahan tubuh. Misalnya buah dan sayuran yang kaya akan vitamin C dan E, seperti buah jeruk, kiwi, apel, anggur merah, kale, bawang, bayam, ubi jalar, dan wortel termasuk bawang putih.

Adapun makanan yang bisa mengganggu daya tahan tubuh ialah makanan yang kaya akan lemak jenuh, termasuk konsumsi terlalu banyak garam dan gula.

2. Kurang tidur
Saat kurang tidur, tubuh jadi kelelahan. Hal ini akan membuat daya tahan tubuh melemah sehingga tubuhmu gagal menghalau virus, bakteri, dan sebagainya. Tentu lebih mengkhawatirkan ‘kan, jika ini terjadi di masa pandemi COVID-19?

Bukan cuma itu, saat kurang tidur, Kamu cenderung lebih sulit mengelola stres. Stres sendiri juga berandil menurunkan daya tahan tubuh.

3. Jarang bergerak
Kurang gerak juga membuat seseorang jadi rentan terhadap penyakit. Misalnya, di masa pembatasan wilayah selama pandemi, banyak orang yang cenderung kurang gerak. Alih-alih mencegah terpapar virus corona dari luar rumah, seseorang malah punya daya tahan tubuh yang lemah karena kurang gerak. Belum lagi, stamina juga jadi menurun.

Oleh karenanya, disarankan untuk berolahraga secara teratur. Di masa pandemi ini, setelah Kamu bekerja (WFH) atau menuntaskan kewajiban, Kamu bisa melakukan olahraga ringan di rumah, paling tidak, lima hari per minggu selama 30 menit setiap hari. Kamu bisa mencoba yoga atau work out apa pun di rumah.

4. Merokok
Semua orang tahu bahwa rokok buruk bagi kesehatan, tak terkecuali daya tahan tubuh. Kandungan nikotin pada rokok bisa meningkatkan produksi hormon kortisol dan mengurangi pembentukan antibodi yang bisa melawan infeksi tubuh. Bahkan, menurut studi, uap dari rokok elektrik bisa merusak paru-paru dan membuat perokok vape lebih rentan terhadap infeksi karena radikal bebas dalam rokok elektronik bisa menyebabkan peradangan pada saluran napas.

5. Stres
Dalam jangka panjang, stres bisa memengaruhi daya tahan tubuh. Stres bisa mendorong otak memproduksi hormon kortisol yang bisa mengganggu tubuh dalam melawan infeksi. Oleh karenanya, penting bagi Kamu untuk mengelola stres. Cobalah lakukan hal yang menyenangkan, seperti menyalurkan hobi, agar tubuhmu lebih rileks.

6. Kesepian
Punya hubungan pertemanan yang baik rupanya baik pula untuk daya tahan tubuh. Menurut studi, orang-orang yang punya hubungan baik dengan temannya punya daya tahan tubuh yang lebih baik dibandingkan dengan mereka yang merasa kesepian.

(LH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

8  +  1  =