Channel9.id – Jakarta. Anggota Komisi IX DPR Rahmad Handoyo menilai, membludaknya pengunjung di Pasar Tanah Abang menunjukan ketidaksiapan Pemrov DKI Jakarta untuk mengantisipasi lonjakan jumlah pengunjung di masa Pandemi Covid-19.
“Ketidaksiapan ini terlihat dari tidak adanya penyekatan, tidak ada penutupan pintu-pintu masuk transportasi menuju ke Tanah Abang. Semua dilakukan setelah adanya kerumunan yang banyak di area Pasar Tanah Abang,” ujar Rahmad, Senin 3 Mei 2021.
Politikus PDI Perjuangan ini menyayangkan kerumunan tersebut. Dia menilai, hal itu berpotensi untuk menyebarkan Covid-19.
“Keadaan ini disebut sudah mengkhawatirkan terhadap kemungkinan potensi paparan Covid-19,” kata Rahmad.
Menurut Rahmad, keramaian itu mestinya bisa diantisipasi lewat konsolidasi para pemangku kebijakan untuk terus melakukan sosialisasi ke masyarakat yang akan berkunjung ke pusat-pusat perbelanjaan tradisional atau modern menjelang lebaran.
“Semestinya bisa dikonsolidasikan, dipersiapkan dengan baik menyikapi lonjakan pengunjung ke Pasar Tanah Abang,” ungkapnya.
Terlebih, Rahmad menyatakan, membludaknya pengunjung itu bertolak belakang dengan langkah pemerintah pusat yang sedang mengendalikan penyebaran Covid-19.
“Sebab di saat yang sama, pemerintah pusat membuat kebijakan larangan mudik lebaran tahun ini,” ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, Pasar Tanah Abang pada Sabtu 1 Mei dan Minggu 2 Mei 2021 mendadak menjadi lautan manusia.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan terjadi lonjakan pengunjung lebih dari dua kali lipat di Pasar Tanah Abang pada akhir pekan ini.
“Hari Sabtu terjadi lonjakan jumlah pengunjung yang sebelumnya 35 ribu jadi 87 ribu dan hari ini data sementara diperkirakan sekitar 100 ribu pengunjung,” kata Anies.
Polda Metro Jaya bersama TNI telah mendirikan posko pengamanan untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan masyarakat di Pusat Grosir Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Sebanyak 2.500 personel gabungan akan dikerahkan untuk mengawasi protokol kesehatan dan mengantisipasi lonjakan pengunjung di Pasar Tanah Abang. Petugas yang disiapkan akan disebar untuk mengawal sejumlah titik rawan kerumunan di Pasar Tanah Abang.
Sedangkan di luar Pasar Tanah Abang yang dijaga Polda Metro Jaya, personel Marinir dan Paskhas akan ditugaskan mengendalikan antrean masuk dan protokol kesehatan di Stasiun Tanah Abang.
HY