Hot Topic Nasional

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai Hari Ini, Tersebar di 190 Titik

Channel9.id – Jakarta. Program makan bergizi gratis (MBG) mulai dilakukan hari ini, Senin (6/1/2025). Sebanyak 190 titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) alias dapur mulai beroperasi untuk memasok makanan kepada para penerima manfaat program.

Badan Gizi Nasional (BGN) menyatakan ada 190 dapur ini tersebar di berbagai daerah, tepatnya di 26 provinsi. Setiap SPPG dipimpin oleh utusan dari Badan Gizi Nasional.

“Ini data 190 lokasi SPPG yang siap operasional per tanggal 6 Januari 2025,” ujar Kepala Biro Hukum dan Humas BGN Kombes Pol Lalu Muhammad Iwan Mahardan dalam keterangan resmi, Minggu (5/1/2025).

Berdasarkan data Badan Gizi, ada 6 SPPG untuk Provinsi Aceh, 1 SPPG untuk Provinsi Bali, 3 SPPG untuk Provinsi Banten, 3 SPPG disediakan di Provinsi DIY, 5 SPPG untuk Provinsi DKI Jakarta, 1 SPPG di Provinsi Gorontalo.

Selanjutnya, ada 55 lokasi SPPG tersedia di Provinsi Jawa Barat, 36 SPPG di Provinsi Jawa Tengah, 29 lokasi SPPG di Provinsi Jawa Timur, 2 lokasi SPPG di Provinsi Kalimantan Selatan, 1 SPPG di Kalimantan Timur dan Utara, 8 SPPG di Provinsi Kepulauan Riau, 4 SPPG di Lampung, 2 SPPG di Maluku.

Kemudian, 2 SPPG di Provinsi Maluku Utara, 1 SPPG di NTT, 2 SPPG di Papua Barat, 1 SPPG di Provinsi Papua Selatan, 3 SPPG tersebar di Provinsi Riau, 1 di Sulawesi Barat, 8 SPPG di Provinsi Sulawesi Selatan, 2 di Sulawesi Tenggara, 1 SPPG di Sulawesi Utara, hingga masing-masing 1 SPPG di Sumatera Barat dan Sumatera Utara.

Sebelumnya, Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana mengungkap bahwa program Makan Bergizi Gratis akan melibatkan para UMKM. Dadan menyebut bahwa antusias warga untuk menjadi mitra program ini cukup tinggi.

“Antusias. Semua pihak punya hak yang sama,” kata Dadan kepada wartawan, Kamis (2/1/2025).

Dilansir dari laman resmi Kementerian Sekretariat Negara, Program Makan Bergizi Gratis adalah salah satu upaya pemerintah untuk memberikan kehidupan yang layak bagi masyarakat dan meningkatkan kualitas gizi anak Indonesia. Selain itu, pemerintahan Presiden Prabowo Subianto membuat program ini karena melihat urgensi permasalahan stunting dan gizi buruk.

Oleh karena itu, makan bergizi gratis akan diberikan ke sekolah-sekolah baik di tingkat dasar maupun menengah bekerja sama dengan penyedia makanan lokal untuk menyiapkan makanan sehat yang memenuhi standar gizi yang ditetapkan Kementerian Kesehatan. Implementasi program makan bergizi gratis juga mendorong keterlibatan petani, peternak, dan nelayan lokal sebagai pemasok utama bahan makanan bergizi.

Baca juga: Hari Ini, Makan Bergizi Gratis Bakal Dilaksanakan Serentak di 26 Provinsi

HT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

7  +  3  =