Techno

Sambut Gelaran CES 2019, Apple Malah Ejek Google dan Amazon

Channel9.id, Jakarta – Menyambut gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2019, Apple baru saja melakukan hal yang tak biasa.

Perusahaan asal Negeri Paman Sam tersebut, memasang sebuah banner besar yang diletakkan dekat lokasi penyelenggaraan CES.

Dikutip dari CNBC, Selasa (8/1/2019), Apple memasang sebuah banner sepanjang 13 lantai di hotel yang berlokasi di dekat penyelenggaran CES, yakni Las Vegas Convention Center.

Dalam banner tersebut, Apple mengganti ungkapan mengenai Las Vegas yang sudah populer, yakni ‘Apa yang terjadi di Las Vegas, tetap berada di Las Vegas’ (What Happens in Vegas, Stays in Vegas) menjadi ‘Apa yang ada iPhone, tetap berada di iPhone-mu’.

Perusahaan itu juga menyertakan tautan ke situs privasi milik Apple.

Sontak, banner tersebut menuai perhatian banyak pihak, terlebih kemungkinan besar ungkapan itu ditujukan untuk mengejek Google dan Amazon.

Untuk informasi, Google dan Amazon merupakan perusahaan teknologi yang turut meramaikan CES 2019 dan mengambil peranan besar.

Oleh sebab itu, baik Google dan Amazon menjadi sasaran Apple dengan kehadiran banner tersebut.

Keputusan Apple mengejek dua perusahaan itu juga bukan tanpa alasan. Sebab, dua perusahaan besar ini dikenal cukup bermasalah dengan keamanan data pengguna.

Keduanya dianggap kerap mengambil data pengguna secara anonim untuk menampilkan iklan tertarget. Sementara, Apple sendiri kerap mengklaim sebagai perusahaan yang menjaga dengan rapat data pengguna.

Dengan kondisi itu, masuk akal apabila Apple ‘menampar’ Google dan Amazon dengan banner tersebut. Uniknya, Apple sendiri tidak berpartisipasi dalam gelaran CES tahun ini. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

66  +    =  73