Channel9.id-Jakarta. Umumya, seseorang mengenakan alas kaki ke mana pun melangkah, terutama saat di luar ruangan karena kotor dan bisa menyakiti kaki. Kendati demikian, berjalan tanpa alas kaki rupanya bermanfaat untuk kesehatan, lho.
Jika rutin dilakukan, berjalan tanpa alas kaki diyakini bisa meningkatkan imunitas tubuh. Kegiatan ini bisa mempertemukan ion negatif bumi dan ion positif dalam tubuh sehingga menciptakan keseimbangan. Keseimbangan inilah yang akan memberi energi baik pada tubuh. Untuk mengetahu lebih lanjut, berikut ini beberapa manfaat yang bisa didapat jika rutin berjalan tanpa alas kaki.
1. Otot kaki rileks
Dengan berjalan tanpa alas kaki, kaki bisa merasakan tekstur dari tanah secara langsung. Tekstur tanah yang tak rata—karena adanya batu, pasit, dan sebagainya, bisa memberi efek terapi atau pijatan. Ketika ini terjadi, energi yang saling bertukar bisa mengalir dengan bebas ke seluruh tubuh.
Memijat kaki diketahui memiliki banyak manfaat, seperti mengurangi perasaan stres dan depresi, meningkatkan kesehatan kaki, mengurangi pembengkakan di kaki, membantu melancarkan peredaran darah, menimbulkan efek relaksasi dan sebagainya.
2. Tingkatkan kemampuan penglihatan
Di dasar kaki terdapat titik yang terhubung dengan syaraf mata. Berjalan tanpa alas kaki dipercaya bisa merangsang titik tekanan ini dan membantu meningkatkan penglihatan secara tidak langsung, terlebih jika dilakukan di atas rerumputan. Selain itu, memandangi warna hijau rerumputan bisa memberi efek relaksasi dan memperbaiki suasana hati. Dengan efek ini, secara tak langsung ketegangan otot di sekitar mata turut berkurang.
Baca juga : Cara Mudah Menghindari Kerutan di Dahi
3. Tidur menjadi berkualitas
Penelitian lain menyebutkan, membiarkan kaki menyentuh tanah bisa meningkatkan kualitas tidur. Disebutkan bahwa berjalan tanpa alas kaki bisa mengubah aktivitas listrik di otak dan menimbulkan efek relaksasi. Kegiatan ini terbukti bisa mengatur pola tidur dan mengatur ulang jam biologis jika dilakukan secara rutin. Lakukanlah selama beberapa menit setiap harinya.
4. Kurangi rasa sakit dan peradangan
Biasanya, peradangan terjadi karena adanya kerusakan di sel tubuh. Jika dibiarkan kondisi ini bisa memicu komplikasi seperti kanker, jantung, dan masalah kesehatan lainnya. Berjalan tanpa alas kaki bisa membantu elektron di tanah bertindak sebagai antioksidan yang mengurangi peradangan di tubuh.
5. Kurangi risiko penyakit jantung, tingkatkan fungsi darah
Tingginya kekentalan darah menjadi salah satu penyumbang penyakit jantung. Jika darah terlalu kental, maka risiko penggumpalan di dalam sel pun meningkat.
Menurut penilitian, grounding bisa meningkatkan muatan permukaan pada sel darah merah sehingga membantu mengurangi kekentalan dan penggumpalan darah. Upaya sederhana ini bisa mengurangi risiko kardiovaskular, misalnya dengan berjalan tanpa alas kaki. Cara ini memungkinkan interaksi antara muatan tubuh dan bumi sehingga terjadi keseimbangan dengan potensial listrik yang sama.
Itu di sejumlah manfaat berjalan tanpa alas kaki. Nah, selamat mencoba berjalan tanpa alas kaki!
(LH)