Lifestyle & Sport

AC Milan Lindungi Suso dari Bidikan Liverpool

AC Milan sadar bahwa Liverpool memiliki kans yang cukup besar untuk memulangkan Suso ke Anfield. Alhasil, mereka mulai bergerak untuk mencegah sang pemain kembali ke Inggris.

Suso sejatinya masih terikat kontrak yang cukup panjang di San Siro. Kontraknya baru akan habis pada 2022 mendatang.

Namun, klausul rilis Suso saat ini hanya berada di angka 40 juta euro. Angka ini cukup rawan untuk mempertahankan sang pemain, sehingga mereka ingin meningkatkan angka ini hingga beberapa kali lipat.

Musim ini, Suso sembilan kali menjadi starter di Serie A di mana ia mengemas 3 gol dan 7 assist bagi Rossonerri.

Sumber: Bola.net

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

38  +    =  48